Menjadi Negara Dengan Penanganan COVID-19 Terbaik, Begini yang Dilakukan Singapura

Menjadi Negara Dengan Penanganan COVID-19 Terbaik, Begini yang Dilakukan Singapura
Singapura

 

Heboh.com, Jakarta - Negara-negara Asia Tenggara memiliki catatan ribuan kasus dan ratusan kematian akibat virus corona COVID-19. Respon Asia Tenggara terhadap virus ini pun sangat bervariasi. Ada yang sangat baik menangani kasus ini, ada yang kewalahan menanganinya. Semua tergantung dengan kebijaka negara tersebut.

Asisten profesor penyakit menular di National University of Singapore, Clarence Tam, mengatakan, Hong Kong dan Singapura telah menangani wabah corona dengan relatif baik. Hal tersebut dikarenakan keuntungan mereka sebagai negara yang kecil dan memiliki kendali perbatasan yang baik. Membuat pelacakan dan penyaringan kontak intensif lebih mudah.

Begini cara Singapura menangani virus COVID-19 yang bisa dicontoh Indonesia!

Singapura menyediakan situs resmi dan khusus mengenai info grafis terkait dengan penyebaran virus corona. Situs tersebut dapat diakses oleh siapa pun dan berisi mengenai informasi mengenai total kasus, lengkap dengan beberapa kasus yang sembuh dan yang masih dalam penanganan.

Di awal Januari, pemerintah langsung membentuk gugus tugas yang melibatkan perwakilan dari berbagai departemen. Pengetesan terdahap warga pun dilakukan setelah kasus pertama muncul tanggal 23 Januari.

Langkah selanjutnya yaitu mengaktifkan jaringan klinik kesehatan yang disebut klinik persiapan kesehatan publik (PHPC). Klinik ini merupakan klinik layanan umum yang diperkuat dengan dokter spesialis penyakit pernapasan. Ada sekitar 900 klinik yang beroperasi dengan tugas menjadi klinik rujukan awal yang memiliki gejala terkena flu.

Bila ada warganya yang positif mengidap virus corona, mereka langsung memindahkan ke rumah sakit yang khusus dibuat untuk merawat pasien COVID-19. Di rumah sakit tersebut pasien dirawat hingga sembuh total.