Heboh Giring eks Nidji Sebut Anies Baswedan Pembohong

Heboh Giring eks Nidji Sebut Anies Baswedan Pembohong

Heboh.com, Jakarta – Nama Giring Nidji ramai dibicarakan setelah video dirinya yang sebut Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, sebagai pembohong, diunggah di twitter. Video itu diunggah oleh akun resmi Partai Solidaritas Indonesia atau PSI pada 20 September 2021. Video tersebut pun mendapat banyak komentar negatif dari warganet.

Dalam cuitannya, akun @psi_id  mengunggah video berdurasi 5 menit 3 detik itu disertai pesan yang tertulis dengan gamblang “Jangan sampai Indonesia jatuh ke tangan pembohong, jangan sampai jatuh ke Anies Baswedan. Seorang pemimpin sejati akan berupaya sekeras mungkin untuk menyelamatkan rakyat, menyelamatkan kepentingan yang lebih besar. Seorang pembohong tidak demikian.”

Dalam video yang diunggah, Giring eks Nidji yang kini menjabat sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Umum PSI menilai Anies Baswedan sebagai Gubernur DKI Jakarta telah gagal sebagai pemimpin. Giring mengatakan bahwa Anies Baswedan tidak peduli dengan kondisi masyarakat di tengah pandemi Covid-19. Selain itu, Giring juga menyebut Anies hanya memenuhi ego pribadinya dengan membangun arena balap mobil Formula-E saat pandemi masih berlangsung.

Baca Yuk!
Deretan Artis yang Pernah Mengajukan Diri sebagai Calon Presiden
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan Positif Covid-19

Karena pernyataannya yang terkesan tajam dan penuh kebencian itu, pemilik nama asli Giring Ganesha Djumaryo ini mendapat banyak hujatan hingga menjadi trending di twitter. Beberapa orang menganggap PSI memiliki dendam pribadi terhadap Anies Baswedan karena seringkali menyerang sosok Gubernur DKI Jakarta itu. Tak sedikit juga yang menyarankan Giring untuk kembali bernyanyi saja alih-alih menjadi politikus.

Seperti yang diketahui, nama Giring Ganesha terkenal saat dirinya tergabung dalam grup band Nidji di tahun 2002. Pada Desember 2017, Giring  memutuskan keluar dari band yang membesarkan namanya ini setelah kurang lebih 15 tahun bersama. Setelah keluar dari band, ia kemudian terjun ke dunia politik dan bergabung dengan Partai Solidaritas Indonesia (PSI).

Di tengah ramainya perbincangan mengenai pernyataan Giring, ada warganet yang bertanya kepada Randy Danistha, keyboardis grup musik Nidji. “Yakin gk nyesel bang @rama_nidji @DanisthaRandy, kenal org ini @Giring_Ganesha,,” tanya akun owi_17. Randy menjawab pertanyaan tersebut dengan mengatakan bahwa ia hanya mengenal Giring yang dulu, bukan yang sekarang. “gw cuma kenal yang 2002 - 2012 version. Lol” tulis Randy di akun twitternya. Penyataan Randy itu kemudian membuat banyak netizen tertawa. Gimana menurutmu?