Liburan di Bandung, Kamar Tematik yang Aesthetic di The Majesty Bandung Ini Bisa Jadi Pilihan

Liburan di Bandung, Kamar Tematik yang Aesthetic di The Majesty Bandung Ini Bisa Jadi Pilihan

Heboh.com - Bandung merupakan salah satu tujuan rekreasi favorit bersama teman-teman dan keluarga. Banyaknya tempat untuk healing pun membuat Bandung menjadi magnet bagi para wisatawan khususnya dari kota Jakarta.

Beragam tempat menginap pun juga membuat para wisatawan kebingungan untuk memilih tempat untuk beristirahat. Namun salah satu tempat yang bernama Youre.at. hotel merupakan salah satu pilihan yang tepat.

Baca Juga!
Keren Banget! Pantai di Banyuwangi Ini Terlihat Pemandangan Gunung
Mengaku Tumbuh dari Kelas Pekerja, David Beckham Minta Victoria Beckham Berkata Jujur

Youre.at merupakan tematik apartemen pertama yang berlokasi di The Majesty Apartement, Grand Setiabudi Apartement, dan Galeri Ciumbuleuit Apartement 1.


Penginapan Youre.at ini pun sangat menarik sebab memiliki konsep tema beberapa kota dari berbagai negara seperti London, Paris, Brooklyn, Santorini, Ubud, Jeju, Seoul dan masih banyak lagi.


Dari berbagai tema yang disediakan, para wisatawan juga dapat mencari kamar yang sesuai dengan tema yang mereka sukai.



Untuk para wisatawan yang ingin menginap dengan kapasitas orang yang banyak, dapat memilih tema ubud dan brooklyn sebab dalam unit tersebut memiliki 2 kamar yang dapat ditempati lebih dari 4 orang. Sedangkan bagi yang ingin menginap dengan sedikit orang, dapat memilih unit bertemakan Myeong-Dong dan juga Provence yang bertipe studio.

Fasilitas yang ditawarkan oleh hotel ini juga sangat lengkap. Di dalam unit tersebut sudah dilengkapi oleh ruang tengah, dapur, dan juga balkon kecil yang bisa dipakai untuk bersantai.


Bagi yang ingin memasak bersama pun dapurnya sudah dilengkapi oleh kompor, microwave, kulkas, rice cooker, water dispenser, dan peralatan serta alat makan lainnya. Tak hanya itu, kamar mandi yang disediakan juga sudah dilengkapi handuk, sabun, dan shampoo.


Selain itu, youre.at juga menyediakan smart TV yang sudah terhubung dengan Netflix, Disney+. Dalam salah satu kamar juga disediakan alat setrika dan juga pengering rambut yang dapat digunakan kapanpun oleh para wisatawan.



Hal yang paling menarik dari youre.at juga adalah self service, sehingga wisatawan dapat masuk keluar tanpa harus menunggu pihak receptionist. Semua sistem dibuat secara online sehingga ketika masuk ke kamar, wisatawan dapat mengambil kunci sendiri di loker yang sudah disediakan dengan nomor yang sudah diberikan oleh pihak youre.at.

Nah, gimana? Siapa yang memiliki rencana untuk berwisata ke Bandung nih? Jangan lupa untuk menginap di Youre.at ya!