Buah-buahan Yang Bagus Dikonsumsi saat Buka Puasa

Buah-buahan Yang Bagus Dikonsumsi saat Buka Puasa

Heboh.com, Jakarta - Banyak orang mengatakan sebaiknya saat buka puasa kita harus mengonsumsi makanan manis agar mengembalikan energi dengan cepat. Makanan manis yang baik untuk tubuh paling tepat adalah buah-buahan, karena bisa memenuhi asupan makanan dan kebutuhan mineral.

Selain kurma, Rasulullah SAW menganjurkan kita memakan buah-buahan yang mengandung banyak air. mau tau buah apa yang paling baik dikonsumsi untuk buka puasa? Simak rekomendasi berikut ini.

Semangka: Buah semangka mengandung Likopen yang ampuh menangkal serangan radikal bebas dan anti kanker. Selain itu, buah semangka adalah sumber antioksidan serta vitamin C dan A melimpah. Buah semangka sudah lama dikenal sebagai pendingin tubuh.

Apel: Buah yang baik dikonsumsi selama bulan Ramadhan selanjutnya adalah buah apel. Buah apel mengandung vitamin dan mineral dan kandungan gizi sangat tinggi. Buah apel juga dapat menangkal radikal bebas yang menjadi penyebab berbagai penyakit.

Baca Yuk:
Ide Makanan Sehat untuk Menu Buka Puasa
Cara Membuat Dalgona Coffee Anti Gagal

Jeruk: Buah jeruk memiliki kandungan seperti asam folat dan antioksidan yang membantu melawan penyakit. Selain dapat dikonsumsi langsung, buah jeruk juga dapat diolah menjadi jus menyegarkan yang bisa dikonsumsi selama bulan Ramadhan.

Pepaya : pepaya juga mengandung betakaroten, beta-cryptoxanthin, lutein dan zeaksantin serta memiliki banyak kandungan vitamin C yang tentunya sangat baik dikonsumsi saat bulan Ramadan.

Anggur: Buah anggur memiliki kandungan gizi penting seperti vitamin C, B1, B6, serta mineral seperti mangan dan kalium. Kandungan Mangan diperlukan dalam sintetis energi, sehingga dapat membantu menjaga kestabilan gula di dalam darah.Selain itu, anggur juga mengandung melatonin, hormon yang membantu mengatur jam biologis tidur sehingga baik untuk dikonsumsi saat bulan suci.