Kenali Tanda-Tanda Toxic Relationship, Jangan Sampai Terjebak!

Kenali Tanda-Tanda Toxic Relationship, Jangan Sampai Terjebak!

Heboh.com, Jakarta – Batas antara hubungan yang sehat dan yang tidak terkadang sulit untuk diidentifikasi. Sebuah hubungan pada umumnya berkembang. Mereka berubah dan mereka tumbuh. Kadang-kadang mereka jatuh dan terbakar. Kita tidak pernah tahu bagaimana hal-hal akan terlihat ketika kebiasaan buruk satu sama lain mulai terlihat di depan umum.

Pada dasarnya, toxic relationship adalah hubungan yang tidak sehat, yang  membuat salah satu pihak merasa tidak didukung, direndahkan, atau diserang. Bentuk tindakan negatif yang bisa memengaruhi kesehatan mental seseorang ini bisa serangan secara fisik, psikologis, atau emosional. Semua hubungan memang layak diperjuangkan. Namun, jika seseorang terjebak dalam toxic relationship, rasanya akan sulit untuk memperjuangkannya. Berikut lima tanda toxic relationship yang perlu kamu waspadai

1. Kurangnya kepercayaan

Pasangan adalah seseorang yang dapat kamu andalkan dan berada di pihak yang sama denganmu. Tanpa adanya kepercayaan, semua hal ini tidak mungkin terjadi. Tanpa kepercayaan dalam sebuah hubungan, tidak aka nada rasa aman. Hal ini berarti bukan hanya percaya bahwa pasanganmu akan setia, tetapi percaya bahwa pasanganmu akan melakukan yang terbaik untuk hubunganmu.

Baca Yuk!

Tanda-Tanda Toxic People. Kamu Nggak Termasuk Kan?

Tanda Bahwa Pacar Mulai Bosan dengan Anda, Apa Saja?

2. Komunikasi agresif (perilaku kasar)

Bentuk-bentuk komunikasi agresif meliputi berteriak, penggunaan kata-kata menyakitkan/ kasar, melempar dan menghancurkan barang, mengintimidasi atau melakukan kekerasan fisik. Selain itu, silent treatment juga termasuk ke dalam komunikasi yang agresif. Silent treatment adalah sikap ketika seseorang lebih memilih untuk diam dan mengabaikan orang yang sedang berkonflik dengannya. Perilaku ini bukan termasuk sikap yang dilakukan sementara untuk menenangkan diri dan meredam emosi, melainkan bisa dalam jangka waktu lama hingga berhari-hari atau bahkan berminggu-minggu

3. Mengontrol perilaku

Salah satu tanda utama dari toxic relationship yaitu ketika salah satu pasangan sangat mengendalikan atau suka mengatur. Kamu bahkan tak bisa lagi leluasa bergaul dengan teman, keluarga, dan siapa pun orang yang ditemui selain pasangan. Bahkan, pasangan bisa sampai membuat daftar hal apa saja yang boleh dan tidak boleh kamu lakukan. Meski terlihat jelas, sayangnya banyak yang tak sadar bahwa dirinya telah dikendalikan dan masuk dalam jeratan toxic relationship. Banyak yang menganggap bahwa pasangannya melakukan hal ini karena terlalu cinta. Padahal, tidak ada cinta yang diwujudkan dengan cara mengendalikan kamu secara tidak sehat.

4. Sering berbohong

Ketika pasangan berbohong kepadamu, itu menandakan mereka tidak menghormati kamu sebagai pasangan yang pantas mendapatkan kejujuran dan perhatian. Sekalinya kamu dibohongi, susah untukmu kembali percaya dengan pasangan. Untuk menumbuhkan rasa percaya tersebut, membutuhkan waktu yang lama. Padahal salah satu kunci langgengnya hubungan adalah rasa saling percaya dan terbuka dengan pasangan masing.

5. Sulit untuk berkembang

Sudah menjadi hak setiap orang untuk tumbuh dan belajar setiap hari. Dalam hubungan yang sehat, pasangan biasanya akan mendukung dan mendorong kamu untuk menunjukkan sisi terbaik dalam diri. Sayangnya dalam hubungan yang toxic, ciri-ciri yang muncul justru sebaliknya. Perkembangan diri dan keinginan untuk belajar justru dipandang sebagai ancaman. Sebagai contoh, ketika kamu  mengutarakan keinginan untuk belajar suatu hal, pasangan justru meremehkan. Pasangan mungkin mengatakan bahwa kamu tidak akan pernah bisa meski belajar bertahun-tahun. Padahal pasangan yang baik adalah yang menyemangati dan mendukung selama hal itu baik untuk kamu ke depannya.

Jika kamu dalam hubungan kamu ada salah satu diantaranya, hat-hati ya! Mungkin saja kamu sedang terjebak dalam toxic relationship. Segera minta bantuan orang terdekat!