Christine Hakim Berperan Sebagai Ilmuwan di Series HBO ‘The Last of Us’

Christine Hakim Berperan Sebagai Ilmuwan di Series HBO ‘The Last of Us’

Heboh.com Jakarta - Aktris senior Christine Hakim terkonfirmasi bermain di film The Last of Us dari HBO setelah trailer serial dari film tersebut beredar di media sosial.

Kabar ini berawal dari akun Twitter @/NaughtyDogInfo yang mengunggah cuplikan adegan saat Christine Hakim sedang memegang organisme yang mirip jamur.

Baca Juga!
Penampilan Hyun Bin dalam Film Baru 'The Point Men' Bikin Pangling
Alami Kecelakaan Saat Syuting Film, Pevita Pearce Sempat Tak Sadarkan Diri


"The Last of Us HBO Teori: Infeksi Otak Cordyceps kemungkinan berasal dari Indonesia," cuit @/NaughtyDogInfo pada Minggu (18/12/2022).

Disebutkan pula bahwa di adegan tersebut, diduga Christine Hakim berperan sebagai seorang ilmuwan dari Indonesia.

Ternyata, syuting serial ini dilakukan tim HBO pada satu tahun yang lalu.

Meski tidak dilakukan langsung di Indonesia, HBO mungkin akan menampilkan setting Kementerian Kesehatan Indonesia di serial itu.

"Sekitar setahun yang lalu, kru TLOU HBO di Calgary terlihat syuting adegan di gedung SAIT Senator Burns dengan alat pergaa Kementerian kesehatan Indonesia di sekitar area tersebut," sambung akun @/NaughtyDogInfo.

Sementara itu, Instagram dari Christine Hakim juga terlihat telah diikuti oleh Neil Druckmann yang diketahui merupakan otak di balik game The Last of Us.

Sebagai Informasi, The Last of Us sendiri akan tayang mulai 15 Januari 2023 mendatang di HBO.