Dwayne "The Rock" Johnson Dibuat Gemas dengan Makeup dan Aksesoris dari Anak-anaknya

Heboh.com Jakarta - Dwayne "The Rock" Johnson kembali mencuri perhatian dengan momen menggemaskan bersama kedua putrinya, Jazzy dan Tia. Dalam video yang diunggah melalui akun Instagram-nya, @/therock, ia terlihat pasrah saat putri-putrinya merias wajahnya dengan eyeshadow, lipstik, dan aksesoris lucu.
The Rock terlihat menikmati momen tersebut, bahkan wajahnya dipenuhi dengan coretan lipstik merah muda dan aksesoris yang dihasilkan kreativitas anak-anaknya.
Baca Juga!
Kehadiran Shawn Mendes di Masjid NYU saat Salat Jumat Jadi Sorotan Publik
Paris Hilton Berikan Bantuan Rp1 M dan Jadi Relawan Pasca Kebakaran Hebat di LA
Dalam keterangan video, The Rock mengungkapkan bahwa ia tidak keberatan menjadi "kanvas" untuk putri-putrinya.
Ia menyadari bahwa momen seperti ini tidak akan berlangsung selamanya, karena anak-anaknya akan tumbuh besar. Meski dikenal sebagai aktor laga dengan tubuh kekar, The Rock selalu menunjukkan sisi lembutnya sebagai ayah yang penuh kasih sayang.
Unggahan ini pun membuat netizen terkesan dengan peranannya sebagai ayah yang hangat dan penuh perhatian.