Ivan Gunawan Bangun Salah Satu Masjid Terbesar di Afrika

Ivan Gunawan Bangun Salah Satu Masjid Terbesar di Afrika

Heboh.com Jakarta - Desainer dan presenter ternama Tanah Air, Ivan Gunawan, diam-diam membangun masjid di luar negeri. Tepatnya, di desa Ruwabarangga, Uganda, Afrika Timur.

Rencana mulia tersebut diunggah oleh Ivan Gunawan lewat akun TikTok miliknya @igun31 dan juga di akun Instagramnya.

Baca Juga!
Sempat Heboh Usai Foto Mesra, Livy Renata Akui Jefri Nichol Tipe Pria Idaman
Agnez Mo Perform Bersama Steve Aoki di Miami, Para Agnation: 'Love Banget!'

Untuk mewujudkan proyek membangun masjid di Afrika ini, Ivan dibantu Hamza Tamimy, seorang relawan kemanusiaan dalam Koalisi Kemanusiaan Indonesia.

Dalam unggahan di TikTok Igun, ia mengungkapkan bahwa masjid itu nantinya akan diberi nama Masjid Indonesia.

"Minta doanya Masjid INDONESIA segera rampung di UGANDA @hamzahtamimy @yudhanurzahra terima kasih tenang & pemikirannya," tulis Ivan dalam keterangan video TikToknya.

Igun nantinya akan membangun masjid dengan ukuran besar yang dapat menampung 400 hingga 500 jamaah. Hal itu dilakukan sebab di desa Ruwabarangga dihuni oleh sekitar 5 ribu penduduk.

Masjid Indonesia yang akan dibangun Ivan pun menjadi salah satu masjid terbesar yang berdiri di kawasan tersebut. Niat mulia Ivan Gunawan untuk membangun masjid untuk umat Muslim di Afrika itu pun mendapat banyak ujian dari warganet.