Mau Menghilangkan Jerawat di Punggung? Pakai 5 Cara Ini Deh, Dijamin Manjur!

Mau Menghilangkan Jerawat di Punggung? Pakai 5 Cara Ini Deh, Dijamin Manjur!
ilustrasi munculnya jerawat di bagian punggung

Heboh.com, Jakarta - Punya masalah jerawat di punggung? Meski tidak terlihat karena tertutup pakaian dan tidak terlalu mengganggu seperti jerawat di wajah, namun jerawat di punggung mesti diatasi agar tidak semakin parah. Menghilangkan jerawat di punggung pun memiliki cara-cara khusus agar bisa mendapat hasil yang maksimal. Ini dia 5 cara untuk menghilangkan jerawat punggung.

1. Mandi setelah beraktivitas

Setelah beraktivitas terutama yang mengeluarkan banyak keringat, olahraga misalnya, segeralah mandi untuk menghindari munculnya sebum yang bisa menumbuhkan jerawat di punggung. Keringat yang menempel terlalu lama bisa jadi pemicu masalah jerawat ini muncul.

2. Gunakan pakaian yang menyerap keringat dan longgar

Jika tak ingin memperbanyak atau bahkan memperparah jerawat di punggung, pilihlah baju yang menyerap keringat dan longgar. Pakaian yang terlalu ketat dan sempit membuat kulit punggung sulit bernapas dan sebum akan lebih banyak menumpuk sehingga jerawat akan semakin banyak muncul.

Baca Yuk! Cara Hidup Sehat ala Ji Sun-woo 'The World of The Married'

3. Jangan biarkan punggung terkena rambut

Bagi kamu yang memiliki rambut panjang, terutama para wanita, sebaiknya kuncirlah rambutmu dan sering-seringlah keramas. Gesekan dari rambut yang mengenai punggung bisa jadi salah satu faktor pemicu bertambahnya kotoran dan minyak di punggung yang menyebabkan jerawat.

4. Oleskan tabir surya

Khusus bagi kamu yang sering beraktivitas di luar ruangan, terlebih dengan pakaian yang terbuka, jangan lupakan tabir surya untuk dioles di bagian punggungmu. Pilih tabir surya dengan tekstur yang ringan agar kulit punggung tetap bisa bernapas.

5. Rutin lakukan exfoliasi punggung

Jerawat di punggung juga perlu dirawat dan diperlakukan sama seperti jerawat di wajah. Oleh karena itu, lakukanlah exfoliasi dengan scrub setidaknya seminggu sekali untuk membersihkan sekaligus mengangkat sel kulit mati di kulit punggung.