Raffi Ahmad Tantang Desta di Lagi-lagi Tenis, Libatkan Para Artis hingga Atlet Legendaris

Raffi Ahmad Tantang Desta di Lagi-lagi Tenis, Libatkan Para Artis hingga Atlet Legendaris

Heboh.com Jakarta - Menyusul kesuksesan event Tiba-Tiba Tenis yang digelar oleh Vindes Sport pada November 2022 lalu, artis Raffi Ahmad melalui Rans Entertainment-nya juga menyelenggarakan hal yang serupa.

Kali ini, event tersebut diberi tajuk Lagi-Lagi Tenis, yang rencananya akan digelar di Tennis Indoor Senayan, Jakarta, 24 Juni 2023.

Baca lainnya!
Penuh Drama! Rekap Timnas Indonesia Raih Emas di SEA Games 2023 Usai Penantian 32 Tahun
SEA Games 2023 Kamboja Jadi Sorotan: Gunakan Lampu Mobil hingga Kursi Plastik

Pertandingan tenis ini bakal dihadiri sejumlah artis, mulai Desta, Luna Maya, Nia Ramadhani, Dikta, Dion Wiyoko hingga Gege Elisa. Tidak ketinggalan sang istri, Nagita Slavina ikut berpartisipasi.

"Kita senang menggelorakan olahraga. Dua tahun lalu ada sepakbola, terus basket dan sekarang tenis," kata Raffi Ahmad dalam konferensi pers di Lebak Bulus, Jakarta Selatan pada Sabtu (3/6).

Raffi Ahmad beralasan, mengapa kali ini memilih tenis, itu karena animo masyarakat pada pertandingannya beberapa waktu lalu.

Pertandingan akan dibagi ke dalam tiga partai, Exhibition Match, Women’s Doubles dan Men’s Doubles. Dalam Exhibition Match Raffi Ahmad akan berpasangan dengan Yayuk Basuki melawan rivalnya, Desta yang akan berpasangan dengan Angelique Widjaja.

Di partai Men's Doubles yang merupakan final match, Raffi Ahmad yang berpasangan dengan Dion wiyoko akan menantang rivalnya Deddy Mahendra Desta berpasangan dengan Dikta. 

Sementara itu dalam pertandingan wanita, Nagita Slavina dipasangkan dengan Gege Elisa akan melawan Nia Ramadhani dan Luna Maya.