Robby Purba Benarkan Pria dalam Video Viral Ngamuk di Retoran Adalah Dirinya: Itu Saya

Robby Purba Benarkan Pria dalam Video Viral Ngamuk di Retoran Adalah Dirinya: Itu Saya
Robby Purba

Heboh.com, Jakarta - Robby Purba memberi klarifikasi terkait video yang viral di sosial media. Dalam video tersebut terlihat bahwa seorang pria sedang ngamuk di restoran hingga mendorong pelayan wanita. Pria dalam video tersebut disebut mirip dengan Robby Purba. Namanya pun menjadi sorotan media dan mendapatkan banyak hujatan. Dalam klarifikasinya, Robby membenarkan jika pria yang ada dalam video tersebut memanglah dirinya. 

"Saya akui di video tersebut betul adalah saya sendiri. Betul, Robby Purba yang diberitakan ngamuk, sekali lagi itu adalah saya," ungkap Robby Purba.

Robby dianggap kasar karena mendorong pelayan wanita. Meskipun diduga pelayan tersebut melakukan kesalahan dengan menumpahkan sesuatu ke arah sahabat dekat Roy Kiyoshi ini. Karena kesalahannya, pelayan tersebut tampak menyesal dan ingin membantu Robby membersihkan pakaiannya. Video tersebut langsung tersebar luas. Bahkan warganet dengan cepat menemukan bahwa sosok berbaju abu-abu tersebut adalah Robby Purba karena sebelumnya sempat mengunggah video di TikTok dengan pakaian dan kursi yang sama. 

"Aduh, kalau saya bacakan emang menyakitkan hati saya sendiri ya. Tapi ini adalah bentuk perhatian dari kalian semua," terang Robby tentang hujatan yang diterimanya. 

Baca Juga!
Heboh! Pria Diduga Robby Purba Mendorong Pelayan Wanita
Kalahkan Selebriti Wanita! 3 Artis Pria Ini Pakai Tas Ratusan Juta!

Robby pun menjelaskan jika ia memang mendorong pramusaji. Namun pramusaji tersebut bukan wanita seperti yang diduga selama ini. Pria kelahiran Bandar Lampung tersebut mengungkap jika yang ia dorong adalah seorang laki-laki. Fakta lain juga diungkapkannya bahwa pramusaji tersebut adalah temannya sendiri. 

"Teman-teman bisa lihat dalam video ini dan saya bisa pastikan pada teman-teman sekali lagi bahwa pramusaji ini adalah teman saya sendiri atau dengan kata lain adalah pemeran pengganti," lanjutnya lagi

Robby kemudian menceritakan tentang program baru yang akan ia pandu. Dalam program tersebut, ia diharuskan melakukan social experiment. Dan saat kejadian, Robby memang tengah melakukan social experiment. Sayangnya, warganet merekam dan membuatnya dihujat. 

"Ini adalah social experiment video yang dibuat oleh tim Lambe Tujuh." Kata Robby

Karena kesalahpahaman ini, Robby ingin warganet berhenti menghujatnya. Apalagi semua hanya dilakukan demi kebutuhan syuting program barunya.