Sebut Orang NTT Tidak Jujur, Richard Theodore Buat Geram Netizen

Sebut Orang NTT Tidak Jujur, Richard Theodore Buat Geram Netizen

Heboh.com Jakarta - Baru-baru ini, warganet di Indonesia dibuat geram dengan postingan sebuah video viral di TikTok soal seorang content creator. Dalam video tersebut, content creator bernama Richard Theodore itu menyebut HP-nya tertinggal di warung tempat dia nongkrong sebelumnya.

Sadar smartphone-nya tertinggal, dia berkata ingin kembali ke warung tempat dia nongkrong untuk mengambil ponsel sekaligus ingin mengetes kejujuran si pemilik warung.

Baca lainnya!
Semuanya Mirip! Ini Foto Tom Cruise Bersama Stuntman nya yang Bikin Heboh Netizen
Dermawan, Raffi Ahmad Pernah Kasih Cincin Berlian ke Dede Sunandar

“Kita tes kejujuran, kita mau lihat orang NTT itu beneran jujur atau nggak,” ucap Richard dalam video yang diunggah oleh akun TikTok @/Donnyrapu.

Sesampainya di warung, ia mendapati ponselnya masih ada dan sudah disimpan oleh pemilik warung. Namun, pemilik warung tidak sempat memberitahu pemuda tersebut karena ia sudah berangkat naik kapal. Alih-alih mengucapkan terima kasih karena ponsel sudah diamankan, pria tersebut bertanya ke pemilik warung yang adalah bapak-bapak.

"Kenapa tidak panggil kami? (Memberitahu bahwa smartphone tertinggal)," kata Richard.

Disorot dalam video, pemilik warung tersebut pun menjawab, "Saya kemas toh." Lalu si pria itu menjawab "Oh yaudah."

Video tersebut sontak menyita perhatian publik dan tuai hujatan metizen terkait sikap seleb Tik Tok ini. Bahkan, Marion Jola memberikan tanggapan terhadap video tersebut.

"basodara NTT yang mau cari ini Richard Theodore. B mau ikut." tulisnya melalui akun Twitter.

Tak hanya Marion Jola, Zulfikar Akbar juga turut menanggapi permasalahan ini.

"Kreator seperti ini sangat bahaya. Sebaiknya dihentikan, dan minta maaf kpd korban konten.

Berdalih tes kejujuran, sengaja ninggalin hape, tidak hilang, tapi justru memfitnah bapak penjaga warung di NTT tidak jujur." ujarnya melalui akun Twitter.

Terbaru, akhirnya Richard Theodore meminta maaf atas kontennya yang sudah memfitnah seorang bapak di NTT.