Yuk Simak, Tips Agar Pede Bicara di Depan Umum

Yuk Simak, Tips Agar Pede Bicara di Depan Umum
Public speaking

Heboh.com, Jakarta - Berbicara di depan umum adalah salah satu kemampuan yang wajib kita kuasai, walaupun banyak yang merasa gemetaran dan gugup. Rasa cemas saat berbicara di hadapan banyak orang akan menghalangi kita dalam memberikan pidato atau materi yang bagus.

Apapun alasanmu merasa gugup, public speaking adalah salah satu kemampuan yang wajib kita kuasai. Lalu bagaimana caranya menyampaikan presentasi dengan baik tanpa harus merasa gugup dan cemas ? Berikut, Heboh akan membocorkan rahasianya.

Baca Yuk !

Belum Pernah Donor Darah? Yuk, Ketahui Manfaatnya Bagi Kesehatan

Yuk, Kenali Jenis Masker dan Fungsinya

1. Fokus pikiran dengan hal yang positif.

Rasa percaya diri bisa muncul jika anda selalu berpikir positif dalam menjalani kehidupan sehari hari. Jangan ada rasa takut dan cemas menghantui anda sepanjang hari, itu akan membuat suasana hati dan pikiran menjadi buruk.

2. Jangan menghindari kontak mata dengan audiens.

Kontak mata dengan audiens adalah hal yang penting dalam berbicara dengan orang lain, baik dalam forum besar maupun kelompok kecil. Jika tidak bisa, kamu dapat diakali dengan menatap dahi atau hidung audiens.

3. Berinteraksi dengan audiens.

Setiap orang lebih senang terlibat secara langsung dibandingkan hanya sekedar mendengar pembicaraan yang bisa jadi membosankan. Pastikan anda sesekali melempar pertanyaan ke audiens, mengajak mereka bermain ice breaking.

4. Gunakan waktu luang berlatih berbicara di depan kaca.

Berbicara di depan kaca mungkin terdengar konyol, tapi percayalah bahwa kebiasaan di waktu luang bisa mempertajam skill untuk berbicara di depan umum.

5.  Bekali dengan pengetahuan.

Anda harus rajin membaca seperti majalah, jurnal, artikel, berita dan lain - lain yang bisa menambah pengetahuan anda. Dengan begitu saat anda tampil di depan umum, anda sudah merasa percaya diri karena sudah banyak pengetahuan yang anda baca.