Bambang Atmaja, Dokter Asal Indonesia yang Tampil Memukai di Britain’s Got Talent 2022

Bambang Atmaja, Dokter Asal Indonesia yang Tampil Memukai di Britain’s Got Talent 2022

Heboh.com Jakarta - Nama Bambang Atmaja baru-baru ini menjadi sorotan warganet. Pria yang diketahui sebagai dokter kanker asal Indonesia tersebut sukses memukau para juri dan penonton dalam acara ajang pencarian bakat, Britain's Got Talent 2022.

Juri, aktris, sekaligus penyiar Heart Radio, Amanda Holden memberikan momen terakhir Britain's Got Talent kepada seorang dokter kanker, Bambang Atmaja untuk menampilkan suara merdunya.

Baca Juga!

Westlife Bakal Konser di Jakarta Februari 2023!
LANY Umumkan Akan Kembali Konser di Jakarta November 2022

Momen tersebut merupakan segmen baru dari seri Britain's Got Talent kali ini. Bambang Atmaja adalah orang yang dipilih Amanda Holden. Berawal dari misi Amanda mengundang Bambang Atmaja ke Heart Radio.

Saat itu, Bambang yang menerima undangan ke stasiun radio, berpikir hanya akan diwawancarai mengenai pekerjaannya sebagai dokter kanker di Inggris. Namun saat siaran dimulai, Amanda justru mengatakan bahwa ia akan diundang di Britain’s Got Talent untuk menampilkan suara merdunya.

Sontak hal itu membuat Bambang terkejut sekaligus menerima undangan dari Amanda. Saat tampil, Bambang menyanyikan lagu Listen dari Diva terkenal, Beyonce. Bambang tampil sangat apik dan memukau para juri.

Hal itu terbukti dari aksi standing ovation dari para juri dan penonton yang sangat meriah. Bahkan salah satu juri Britain's Got Talent, Simon Cowell yang dikenal cukup selektif dalam memberikan penilain, menjadi juri pertama yang berdiri untuk memberikan tepuk tangan.

"Itu adalah audisi yang akan kita semua ingat. Kami mencintaimu dan kami menyukai ceritamu," kata Simon. Juri lainnya, Alesha Dixon mengatakan bahwa Bambang Atmaja merupakan pria yang paling baik dan dia bahagia untuk hal itu. Secara teknis Alesha menilai Bambang telah menampilkan beberapa gerakan indah, serta momen indah secara vokal.

Sementara itu, juli lainnya, David Walliams mengatakan kalau hari itu dia seperti bertemu dengan seorang pahlawan super. Amanda juga tak tertinggal memberikan komentar. "Kamu adalah pria yang sangat baik dan seperti yang dikatakan semua orang di sini, kamu adalah pahlawan," lanjut Amanda.