Bonge dan Jeje Minta Beasiswa, Sebagai Imbalan Buat Konten Edukasi Kebersihan di Dukuh Atas

Bonge dan Jeje Minta Beasiswa, Sebagai Imbalan Buat Konten Edukasi Kebersihan di Dukuh Atas

Heboh.com Jakarta - Remaja ‘SCBD’ Bonge dan Jeje diajak Pemprov DKI Jakarta untuk mengkampanyekan kebersihan lingkungan di sekitar Dukuh Atas. Namun mereka tidak meminta imbalan berupa uang namun berupa beasiswa.

"Beasiswa yang diminta Insyaallah nanti kita akan perhatikan ya," kata Wagub DKI Jakarta A Riza Patria di Balai Kota DKI Jakarta, Jl Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Jumat (15/7/2022).

Baca Juga!

Kasus Pelecehan Seksual di Jakarta Meningkat Dua Kali Lipat
3 Hari Lagi, Google Hingga WhatsApp Terancam Diblokir Kominfo

Mengenai beasiswa itu, Riza menambahkan bahwa teknisnya nanti akan diatur kembali. “Membantu itu enggak harus mesti pake uang. Bisa berkolaborasi dengan pihak swasta. Dari kita semua bisa saling melengkapi dan membantu,” lanjutnya.

Para remaja SCBD itu juga memanfaatkan trotoar sebagai lokasi Citayam Fashion Week. “Saya bersyukur daripada dia bikin konten, ya, kan. Coba kita lihat itu yg dipinggir-pinggir jalan, nyebrang-nyebrang begitu, kan berbahaya. Kalau ini, kan kreatif,” tutur Riza.

Pihak Dinas Lingkungan Hidup (DLH) DKI Jakata menggandeng para remaja untuk mengkampanyekan kebersihan. Hal ini bukan berarti sebagai duta namun lebih ke sosialisasi yang dilakukan secara langsung maupun melalui konten media sosial.

"Nanti kita mau live di Instagram tentang edukasi kebersihan, jaga ketertiban di fasilitas publik sama Jeje dan sama Bonge," ucapnya.