Kecelakaan Pesawat Jeju Air KorSel, Korban Terus Bertambah

Korban terkini kecelakaan pesawat Jeju Air Korsel berjumlah 85 korban, diperkirakan akan bertambah.

Kecelakaan Pesawat Jeju Air KorSel, Korban Terus Bertambah

Heboh.com Jakarta - Kecelakaan pesawat Jeju Air Korea Selatan memakan puluhan korban. Kini setidaknya 85 orang tewas dalam kecelakaan pesawat di Bandara Internasional Muan, Korea Selatan pada Minggu (29/12/2024) siang hari waktu setempat.

Jumlah korban disinyalir masih akan bertambah. Melansir Reuters, seorang pejabat pemadam kebakaran nasional mengatakan setidaknya 33 jenazah telah ditemukan tetapi jumlah itu belum final. Saat inu operasi penyelamatan masih berlangsung dan pihak berwenang masih berupaya menyelamatkan penumpang di bagian ekor.

Baca Juga!
Pemerintah Gelontorkan Rp 3,2 Triliun Tahun Depan Untuk ‘Medical Check Up’ Gratis
Martunis, Anak Angkat Cristiano Ronaldo Resmi Menjadi Duta Kemanusiaan Global

Seorang pejabat, dengan syarat anonim, mengatakan dua awak berhasil diselamatkan. Namun kantor berita Yonhap mengatakan tiga orang telah diselamatkan.

Kecelakaan itu terjadi saat penerbangan Jeju Air 7C2216, yang membawa 175 penumpang dan enam awak dalam penerbangan dari Bangkok, Thailand.

Kementerian transportasi Korea Selatan menyebut pesawat mendarat pukul 9 pagi di bandara di bagian selatan negara itu.

Video yang dibagikan oleh media lokal menunjukkan pesawat tersebut meluncur dari landasan pacu tanpa roda pendaratan sebelum menghantam dinding dan menimbulkan ledakan api dan puing-puing.

Pesawat itu adalah jet Boeing 737-800 yang dioperasikan oleh Jeju Air, dan sedang mencari rincian kecelakaan itu, termasuk korban dan penyebabnya. Sementara semua penerbangan domestik dan internasional di bandara Muan telah dibatalkan.