Rizki Juniansyah Borong Emas & 1 Rekor Dunia di Kejuaraan Angkat Besi Junior!

Rizki Juniansyah Borong Emas & 1 Rekor Dunia di Kejuaraan Angkat Besi Junior!

Heboh.com Jakarta - Kabar membanggakan datang dari Atlet angkat besi Indonesia, Rizki Juniansyah. Ia dikabarkan meraih tiga medali emas dan memecahkan satu rekor kelas 73 kg Kejuaraan Dunia Angkat Besi Junior 2022, Kamis (5/5) malam. 

Rizki meraih tiga medali emas di kategori 73 kg putra untuk angkatan Snatch (156 kg), Clean & Jerk (185 kg), dan Total (341 kg). 

Baca Juga!

Bangga! Bagas/Fikri Juara All England Open 2022

Indonesia Raih Dua Gelar Juara di Swiss Open 2022 Lewat Jonatan Christie dan Fajar/Rian

Menurut keterangan situs web resmi IWF, untuk angkatan Snatch, Rizki pertama kali mengangkat 147 kg dan kemudian pada percobaan kedua dia meningkatkan bebannya untuk meraih Rekor Dunia Junior yang baru. Angkatan 156 kg menjadi rekor junior terbaru di kelas 73 kg putra.

Tak hanya merebut emas, pemuda kelahiran Banten, 17 Juni 2003 itu juga mempertajam rekor dunia junior snatch atas namanya sendiri yang dicatatkan di Kejuaraan Dunia Angkat Besi Junior 2021 di Tashkent, Uzbekistan dari 155kg menjadi 156kg.

Untuk medali perak kelas 73kg diraih oleh lifter Kazakhstan, Alexey Churkin dengan angkatan snatch seberat 146kg, clean and jerk 183kg, dan total angkatan 329kg.

Sementara untuk medali perunggu menjadi milik lifter Amerika Serikat Henry Ryan Grimsland dengan total angkatan 327kg, dengan snatch 145kg dan clean and jerk 182kg.