Terjerat Kasus Narkoba, Begini Perjalanan Karier Aktor Dwi Sasono

Terjerat Kasus Narkoba, Begini Perjalanan Karier Aktor Dwi Sasono
Dwi Sasono

Heboh.com, Jakarta - Hari ini, Senin (1/6), salah satu aktor Tanah Air yakni Dwi Sasono dikabarkan telah diamankan oleh pihak kepolisian terkait dengan kepemilikan narkoba jenis ganja. Aktor yang telah banyak membintangi film serta sinetron ini dikenal publik sebagai sosok seniman yang lucu dan hangat.

Dwi Sasono juga termasuk dalam jajaran aktor Indonesia yang hits dan memiliki jam terbang yang cukup tinggi di dunia hiburan. Lantas, seperti apa sih perjalanan awal seorang Dwi Sasono hingga kini sukses menjadi aktor terkenal? Berikut perjalanan karir Dwi Sasono!

 

Dwi Sasono memulai debutnya di dunia hiburan sebagai seorang aktor di tahun 2006 dengan membintangi film 'Mendadak Dangdut'. Dalam film perdananya, Dwi memerankan tokoh Rizal, yakni pemilik organ tunggal yang narsis. Setelah sukses di film tersebut, barulah ia diberi kepercayaan untuk terlibat di film lainnya.

Baca Yuk!
Dwi Sasono Ditangkap Terkait Kasus Dugaan Narkoba
Terjerat Kasus Narkoba, Dwi Sasono Merupakan Pasangan Mesra dengan Widi Mulia

Sebagai aktor yang baru debut di tahun 2006, Dwi Sasono sudah berhasil masuk dalam 3 nominasi di acara MTV Indonesia Movie Award 2007. Nominasinya yakni Most Favorite Actor, Most Favorite Support Actor, dan Breakthrough Actor. Meski belum memenangi nominasi tersebut, tehitung sejak 2006, ia sudah membintangi lebih dari 30 judul film.

Tak hanya di dunia perfilman, Dwi juga merambah ke dunia sinetron. Salah satu yang paling populer adalah sinetron komedi 'Tetangga Masa Gitu?' Dwi memerankan tokoh Adi Putranto, seorang suami sekaligus guru seni yang pemalas.