Manfaat Bawang Putih yang Tak Banyak Orang Tahu

Manfaat Bawang Putih yang Tak Banyak Orang Tahu

Heboh.com, Jakarta – Bawang putih merupakan salah satu rempah yang lazim digunakan untuk memasak di Indonesia. Rasanya yang khas menjadi alasan bahan ini tidak pernah ketinggalan dalam setiap olahan masakan. Ternyata selain bisa membuat masakan menjadi enak dan lezat, bawang putih juga memiliki kandungan yang bagus untuk kesehatan. Berikut beberapa khasiat bawang putih untuk kesehatan.

1. Mengobati Pilek

Dalam buku berjudul Khasat & Manfaat Madu Herbal karya dr Adji Suranto SPa, disebutkan bahwa bawang putih berkhasiat untuk mengobati pilek jika dicampur dengan madu. Cara menggunakan bawang putih sebagai obat pilek adalah dengan menghaluskan tiga sampai empat siung bawang putih. Lalu tambahkan madu 450 gram sedikit demi sedikit. Konsumsi bawang putih yang dicampur madu itu sebanyak satu sendok makan, tiga kali sehari.

2. Menurunkan kolestrol

Bawang putih telah lama dianggap sebagai salah satu makanan terbaik untuk mencegah kolesterol tinggi. Sebuah penelitian terdahulu yang dimuat dalam Journal of Postgraduate Medicine melaporkan makan sekitar 10 gram bawang putih mentah (1-2 siung kecil) setiap hari berhasil menurunkan kolesterol cukup drastis dalam dua bulan.

Baca Yuk!
4 Manfaat Baik dari Meditasi
Manfaat Ikan Bagi Kesehatan yang Sayang Dilewatkan

3. Menurunkan tekanan darah

Kandungan kalium yang terdapat di dalam bawang putih berkhasiat pula untuk menurunkan tekanan darah tinggi. Potensi manfaat bawang putih untuk menurunkan tekanan darah telah lama dikenal sebanding dengan obat hipertensi generik. Sebuah penelitian dari Pakistan Journal of Pharmaceutical Sciences melaporkan bahwa efek penurunan tekanan darah sistolik dan diastolik sehabis makan bawang putih mentah hampir sama dengan obat atenolol.

4. Mengatasi keputihan

Bawang putih juga bisa mengatasi masalah keputihan yang kerap dialami perempuan. Keputihan sendiri disebabkan oleh jamur. Caranya adalah dengan mengonsumsi bawang putih mental maksimal tiga siung dalam sehari.

5. Mengurangi diabetes mellitus

Bawang putih memiliki kandungan antioksidan yang diyakini bisa mengendalikan kadar gula dalam darah. Jika kamu menderita diabetes meliuts atau kencing manis, silakan konsumsi bawang putih untuk mengurangi gejalanya.

6. Memberikan efek detoksasi

Manfaat bawang putih untuk memberikan efek detoksifikasi diperoleh dari kandungan sulfur di dalam bawang putih. Jika dalam dosis tinggi, kandungan ini menunjukkan efek proteksi atau perlindungan pada organ tubuh dari racun metal yang kemungkinan ada di dalam tubuh.

7. Mencegah Alzheimer dan Demensia

Salah satu khasiat bawang putih adalah menurunkan berbagai risiko penyakit. Manfaat ini diperoleh dari kandungan antioksidan di dalam bawang putih. Kandungan tersebut dapat membantu melawan radikal bebas. Dengan menurunkan stres oksidatif di dalam tubuh, selain dapat membantu menurunkan kolesterol dan tekanan darah, antioksidan juga dapat membantu menurunkan risiko penyakit otak seperti Alzheimer dan demensia.